Film yang bertema kan perjalanan waktu memang banyak,
dari thriller, action bahkan drama pun ada. About Time salah satu film
drama yang menceritakan tentang perjalanan waktu. tapi perjalanan waktu di
sini tidak bakal serumit seperti di film Buttefly Effect. film ini
sangat sederhana dalam memberikan sebuah penjelasan tentang perjalanan
waktu itu sendiri.
Tim Lake (Domnhall Gleeson) adalah pria 21 tahun yang mendambakan punya
pacar tapi selalu gagal dalam masalah percintaan. hingga suatu hari tim
diberitahukan oleh ayahnya (Bill Naghy) kalau dia bisa melakukan
perjalanan waktu. dan itu sudah terjadi turun temurun di keluarga mereka
dan hanya anak laki-laki mereka yang di beritahukan soal kemampuan ini.
kemampuan ini lah yang membuat Tim bisa mendapatkan Mary (Rachel
McAdms). wanita yang di impikan ketika pertama kali bertemu di sebuah
restoran unik.
Richard Curtis, sutrdara sekaligus penulis film ini memberikan gambaran
yang sangat simple soal perjalanan waktu. dan jangan bayangkan bakal
serumit Butterfly Efect. sutradara yang juga sukses lewat drama Four
Wedding and Funerals ini sepertinya memang ahli untuk membuat drama
percintaan terutama yang settingnya di inggris. dalam About Time ini, Richard seperti ingin memberitahukan betapa berharganya waktu, terutama
bersama keluarga. dalam film ini mungkin semua masalahnya yang di hadapi
tim bisa dengan mudah dipecahkan karena dia bisa kembali lagi ke masa
lalu atau masa beberapa jam kemudian untuk merubah hal yang harusnya
tidak dia lakukan. bahkan tanpa ada efek dia bakal bertemu dirinya yang
lain di masa lalu itu. dan karena hal itu juga lah yang membuat film ini
jadi minim konflik.
bagi yang suka dengan drama penuh konflik dengan segala macam masalahnya
mungkin kurang suka dengan cerita film ini yang terlalu mengampangkan.
tapi bagi fans nya Rachel McAdams dan Richard Curtis. film ini sangat
sayang di lewatkan.
Penampilan Rachel dalam film ini masih dalam taraf bagus, Domnhall Gleeson yang juga bermain di film Harry Potter and the Deathly Hollow part 2 sebagai Bill Weasly ini juga tidak buruk. semua bermain sangat pas. walaupun ada beberapa plot hole dan kurangnya penjelasan tentang kemampuan perjalanan waktu ini. film ini tetap nikmat untuk di ikuti. dalam dunia nyata, waktu memang tidak bisa di mundurkan atau di ubah sesuai dengan keinginan kita. About Time memberikan sebuah gambaran tentang berharganya setiap waktu yang kita punya dan terutama dengan keluarga. About Time tayang reguler tanggal 17 Oktober 2013 diseluruh bioskop kesayangan anda.
Review : Bandhi